PJ Bupati Murtala Lantik Penjabat Sekda Aceh Jaya
LIMANEWS.ID, Calang – Penjabat (Pj) Bupati Aceh Jaya A. Murtala memastikan pemerintahan berjalan normal saat pelantikan PJ Sekda Aceh Jaya Asy’ari dalam mengisi kekosongan Sekda definitif sedang menjalankan tugas sebagai PJ Bupati Simeulue di Lantai II Setdakab Aceh Jaya, Jumat malam 9 Agustus 2024
Sebagaimana diketahui, dalam pengangkatan Penjabat Sekda Aceh Jaya berdasarkan keputusan Pj Bupati Aceh Jaya nomor : 800.1.3.3/45/AJ/JPT/2024 tentang penunjukan penjabat sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Jaya, dan sesuai amanat Peraturan Presiden Nomor 3 tahun 2018 dengan telah mendapatkan rekomendasi dari Gubernur Aceh Selaku Wakil Pemerintah Pusat.
Dalam kesempatan tersebut Pj Bupati Aceh Jaya, Dr. A. Murtala., M.Si menjelaskan, beberapa waktu yang lalu Sekretaris Daerah definitif mendapat kepercayaan sebagai Pj Bupati Simeulue, untuk mengisi kekosongan sambil menunggu persetujuan Pj Gubernur Aceh maka mengangkat pelaksana harian hingga mendapat persetujuan baru dilaksanakan pelantikan sebagai Pj Sekda Aceh Jaya.
ia, berharap dengan telah dilantiknya Penjabat Sekda Aceh Jaya. “roda dilingkungan Pemerintahan terus bergerak maju supaya pelayanan kepada masyarakat tidak terhambat hari ini kita memiliki tugas yang banyak ketika harus memenuhi berbagai tuntutan, berbagai keinginan, berbagai harapan daripada masyarakat, dalam pemenuhan nya sesegera mungkin.” Ujar Murtala
Dirinya menambahkan, Yang paling objektif dalam menilai pemerintah itu adalah masyarakat, selebihnya bias semua, maka mari rangkul semua kekuatan yang ada sehingga dapat membagi tugas masing-masing dengan habis sehingga dapat berjalan sesuai dengan fungsinya masing-masing
Ia, juga memerintahkan PJ Sekda Aceh Jaya untuk berkomunikasi dengan baik bersama sekda definitif, “disini masih ada sekda definitif untuk hal-hal tertentu sudah setengah jalan belum tuntas maka silahkan berkomunikasi.” Katanya (*)
Leave a Reply