Operasi Gabungan Tidak Menemukan Alat Berat Maupun WNA
LIMANEWS.ID, Aceh Jaya – Tim gabungan saat melakukan penyisiran tidak menemukan Warga Negara Asing (WNA) serta alat berat excavator (beko) usai viralnya video diduga melibatkan warga negara Vietnam di lokasi tambang emas ilegal Gampong Kareng Ateuh, Kecamatan Jaya Aceh Jaya, Kamis 22 Januari 2025. Tepat pukul 11.00 WIb
Dalam operasi gabungan tersebut terdiri dari 12 Personel gabungan Kanit Tipidter Satreskrim Polres Aceh Jaya, Personel Polsek Jaya, Personel Unit Intel Kodim 0114 Aceh Jaya, Imigrasi Kelas II Meulaboh beserta masyarakat setempat.
Perihal tersebut sebagaimana dikatakan, Kapolres Jaya AKBP Zulfa Renaldo, SIK, MSi Melalui Kasat Reskrim Polres Aceh Jaya Iptu Julian Zairi, S.H., Dirinya menjelaskan operasi tersebut dilakukan diduga adanya aktivitas Penambangan Emas Ilegal yang dilakukan warga negara asing asal Vietnam.
“Tim di lapangan tidak menemukan adanya WNA Asal Vietnam maupun alat berat jenis Excavator yang viral dalam rekaman video, Namun memang di lokasi tersebut ditemukan diduga bekas galian sebelumnya adanya aktivitas penambangan.” Kata Julian
Selain itu dirinya mengatakan dalam operasi tersebut turut ditemukan adanya asbuk serta sebuah gubuk yang telah dilakukan pemusnahan serta dilakukan pemasangan spanduk larangan aktivitas tambang ilegal.
“Saat melakukan peninjauan di lokasi Penambangan Emas Ilegal tidak ditemukan masyarakat yang sedang melakukan aktivitas penambangan baik secara manual maupun menggunakan alat berat.”
Terakhir dirinya mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak melakukan aktivitas tambang emas ilegal yang dapat berdampak negatif terhadap lingkungan, “Mari bersama-sama untuk jika adanya aktivitas tambang ilegal dapat dihentikan dapat berdampak negatif.”[]


Leave a Reply